UNESCO DALAM MEMPERLUAS DUNIA PENDIDIKAN

 


Pendidikan merupakan suatu hal yang memiliki peran penting terhadap masa depan, yang mana kita akan mempelajari banyak hal tentang pengetahuan dan juga keterampilan. Pendidikan juga sangat berpengaruh untuk mengikuti perkembangan zaman dan berpengaruh dalam pengembangan diri di lingkungan sekitar. Peran pendidikan berbasis lingkungan ini juga penting loh Sobat Chingu! Seperti sekolah adiwiyata, green school, dan juga environmental education.

Untuk penanganan masalah pendidikan, sains serta kebudayaan dapat di serahkan di UNESCO. UNESCO sendiri memiliki tugas dan tujuan untuk bisa mendukung perdamaian serta keamanan dengan mempromosikan kerja sama antar Negara dengan melalui ilmu pengetahuan, pendidikan, serta budaya dalam rangka meningkatkan rasa saling menghormati.

Seperti yang kita bicarakan diatas bahwa pendidikan merupakan hal yang sangat penting untuk mengembangkan insan-insan yang bermutu. Maka, UNESCO mendirikan ASPnet (Associated School Network) yang berjumlah 11 ribu sekolah dan tersebar di 180 negara di dunia, yang mana terdapat lebih dari 11.500 sekolah yang telah bergabung dengan ASPnet.

Sekolah yang telah bergabung dengan ASPnet memiliki tugas untuk mempromosikan nilai-nilai UNESCO dan berkontribusi dalam pengembangan pendidikan yang kreatif dan inovatif. Dengan adanya hal ini, dunia pendidikan semakin luas dan tersebar di berbagai dunia. Serta dengan adanya ASPnet dapat menyebarluaskan, menguuji, dan mengembangkan program pendidikan yang lebih baik dengan harapan terciptanya pendekatan mengajar dan pembelajaran baru.

Penulis :

Nahdiyyah – 152010683018

Pariwisata 1 // Universitas Airlangga

 


Komentar

Postingan Populer